Ketika mengunjungi suatu showroom mobil, pasti kamu akan bertemu dengan seseorang yang biasanya membantu mengarahkan calon pembeli untuk mengenalkan produk yang dijual. Pekerjaan tersebut biasa dikenal dengan sales mobil. Peran sales mobil tidak bisa hanya dipandang sebelah mata saja. Sales mobil juga berperan dalam penjualan suatu produk mobil. Semakin baik kinerja seorang sales, maka semakin meningkat pula kemungkinan mobil akan terjual. Peran dan tanggung jawab yang dipegang oleh seorang sales mobil tidaklah mudah. Pastinya berhubungan dengan konsumen dan penjualan mobil. Berikut beberapa tugas dari sales mobil
Contents
- 1 Apa Sih Tugas Seorang Sales Mobil?
- 2 Tips Sukses Menjadi Sales Mobil Profesional
- 2.1 1. Kenali Produk
- 2.2 2. Kenali Target Pelanggan
- 2.3 3. Tingkatkan Kemampuan Presentasi
- 2.4 4. Jangan Terlalu Memaksa
- 2.5 5. Gunakan Penolakan Sebagai Bahan Evaluasi
- 2.6 6. Dapat Mengatasi Keraguan Pelanggan
- 2.7 7. Promosi Melalui Media Sosial
- 2.8 8. Promosi Melalui Situs Penjualan Online
- 2.9 9. Promosi Melalui Link in Bio Mezink App
- 2.10 10. Membuat Formulir Online untuk Mengumpulkan Leads
Apa Sih Tugas Seorang Sales Mobil?
- Melakukan promosi dan penjualan produk-produk otomotif melalui berbagai media pemasaran.
- Memberi konsultasi produk otomotif yang cocok kepada klien.
- Melayani konsumen yang berkunjung ke ruang pameran (showroom).
- Menjalin komunikasi yang baik dengan konsumen untuk mendapatkan rekomendasi klien yang lebih luas
- Menawarkan barang atau jasa produksi perusahaan kepada konsumen.
- Menjelaskan spesifikasi produk yang dijual kepada konsumen.
- Memberikan simulasi hitungan biaya yang harus dikeluarkan dan menjelaskan manfaat yang akan diperoleh.
Lalu selanjutnya, berapakah penghasilan seorang sales mobil? Penghasilan sales mobil tentu akan berbeda-beda tergantung perusahaan masing-masing. Biasanya, gaji yang akan diperoleh berupa gaji pokok dan gaji komisi ketika target sudah tercapai. Umumnya, rata-rata gaji sales di Indonesia mencapai Rp 51.000.000 per tahun. Gaji tersebut tidak termasuk gaji komisi. Wah, cukup menggiurkan bukan? Mungkin kamu mulai tertarik dengan pekerjaan di bidang ini. Perlu diingat bahwa pekerjaan ini membutuhkan kesabaran dan harus memiliki tingkat percaya diri, karena tujuan utama nya adalah bagaimana kita dapat meyakinkan konsumen agar mau membeli produk mobil kita. Sebelum kamu memutuskan untuk terjun ke bidang ini, kamu perlu memperhatikan langkah-langkah awal yang harus dilakukan agar menjadi sales handal. Berikut adalah beberapa tips sukses menjadi sales mobil profesional di sosial media:
Tips Sukses Menjadi Sales Mobil Profesional
1. Kenali Produk
Sales dan produk merupakan hubungan yang tidak dapat dipisahkan. Sebagai seorang sales, wajib hukumnya mengenali secara mendetail produk apa yang akan dijual. Pengetahuan yang kamu kuasasi berguna untuk meyakinkan konsumen. Apakah produk yang kamu tawarkan layak untuk dibeli ataukah tidak.
2. Kenali Target Pelanggan
Membangun hubungan baik dengan calon pembeli merupakan salah satu kunci dalam membantu penjualan produk. Pahami demografi calon pembeli, seperti siapa yang akan menggunakan produk tersebut? Berapa usianya? Apa pekerjaannya? Apa jenis kelaminnya? Hingga kapan waktu terbaik untuk kita dapat menghubungi atau mengunjungi mereka? Informasi calon pembeli tersebut dapat memudahkan kamu dalam menjalin interasi antar pelanggan
3. Tingkatkan Kemampuan Presentasi
Kemampuan public speaking yang baik merupakan suatu hal yang harus dimiliki oleh seorang sales mobil. Public speaking berguna untuk mempresentasikan atau menjelaskan produk kepada pelanggan. Bukalah awal pembicaraan yang baik dengan calon pembeli. Ketika kamu berhasil membuat pelanggan tidak keberatan mendengarkan penjelasanmu, kamu dapat menjalankan semua hal yang telah direncanakan. Seperti, mempromosikan manfaat dari produk, harga produk, dan lain lainnya. Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika melakukan presentasi, yaitu sebagai berikut:
a. Memahami komunikasi verbal dan nonverbal
Pahami Bahasa tubuh dari pelanggan. Apakah mereka merasa nyaman atau tidak dengan kehadiranmu? Komunikasi yang baik adalah ketika kamu dapat menyampaikan pesan dan memahami maksud dari perkataan atau gerak gerik pelanggan. Bangunlah suasana yang nyaman Ketika mulai berinteraksi dengan pelanggan. Kamu bisa membuka pembicaraan dengan salam pembuka, “selamat pagi/siang/sore/malam”.
b. Berbicara dengan jelas
Presentasi yang baik perlu memperhatikan artikulasi. Berbicaralah dengan tenang, jelas, dan jangan terburu-buru. Berbicara dengan terburu-buru akan menimbulkan perkataan belibet sehingga penerimaannya akan kurang jelas.
c. Persuasi yang dilakukan dengan lancar
Persuasi dilakukan untuk meyakinkan pelanggan dalam membeli produkmu. Tampil percaya diri dan bangun kepercayaan pelanggan terhadapmu.
4. Jangan Terlalu Memaksa
Jika pelanggan masih belum yakin dengan produk yang kamu promosikan, jangan terlalu memaksa mereka. Oleh karena itu, perlu adanya pengenalan lebih dalam terhadap pelanggan terlebih dahulu. Pahami mereka, apa kebutuhan mereka? Focus pada pelanggan merupakan hal utama yang perlu dilakukan
Baca Juga : Apa Itu Digital Platform? Mengapa Digital Platform Penting Untuk Bisnis?
5. Gunakan Penolakan Sebagai Bahan Evaluasi
Seorang sales pastinya tidak selalu berhasil dalam menawarkan produknya. Ada kalanya seorang sales mobil mengalami penolakan dari pelanggan. Namun, bukan berarti menjadi alasan kamu bisa menyerah dan putus asa. Pekerjaan ini memang diperuntukkan untuk orang yang sabar. Ketika kamu tidak berhasil meyakinkan konsumen, maka jadikanlah sebagai bahan evaluasi dan motivasi untuk kedepannya. Evaluasi diri apakah ada yang salah dalam strategi penyampaian promosi? Apakah presentasi kurang menarik? Selanjutnya, tingkatkan kemampuan dan keterampilan untuk penjualan berikutnya
6. Dapat Mengatasi Keraguan Pelanggan
Sering kali calon pembeli merasa ragu atau khawatir terhadap produk yang akan dibeli. Pada saat inilah pentingnya seorang sales memahami lebih dalam terhadap produk yang akan ditawarkan. Jika kamu dihadapkan pada situasi tersebut, jangan panik dulu. Kamu bisa mengatasi hal tersebut dengan beberapa tips berikut ini :
a. Dengarkan keberatan calon pelanggan
b. Beri tahu mereka bahwa kamu memahami kekhawatiran mereka
c. Tanyakan mengapa mereka merasa hal tersebut
d. Berikan penjelasan yang empatik dan ramah tentang produk mu yang dapat meredakan kekhawatiran hingga mengubah pikiran mereka
Jika kamu dapat menangani dengan tepat, pelanggan akan merasa diperlakukan dengan baik. Dengan demikian, besar kemungkinan untuk dapat meneruskan proses penawaran hingga ke transaksi.
7. Promosi Melalui Media Sosial
Manfaatkan media sosial sebagai sarana promosi produk. Kamu bisa memasang iklan agar menjangkau lebih luas calon pembeli. Contoh media sosial yang bisa kamu manfaatkan untuk promosi seperti Instagram, facebook, twitter, whatsapp, dan lain sebagainya.
8. Promosi Melalui Situs Penjualan Online
Pemasaran digital atau yang biasa kita kenal dengan digital marketing terbukti efektif dan efisien dalam menjangkau lebih banyak calon pembeli. Kita bisa menggunakan alat-alat pemasaran seperti Google Ads, Facebook Ads, atau Instagram Ads. Selain itu, dapat juga menjual pada marketplace seperti OLX, Bukalapak, Tokopedia dan lainnya. Marketplace juga terbukti ampuh sebagai sarana untuk memasarkan barang.
9. Promosi Melalui Link in Bio Mezink App
Mezink App merupakan aplikasi link in bio yang dapat memuat berbagai link dalam satu link pendek. Kamu dapat menambahkan link situs penjualan online yang kamu gunakan untuk pemasaran dan juga link sosial media lainnya pada halaman Mezink. Lalu, kamu dapat membagikan link Mezinkmu ke berbagai sosial media jualanmu. Mezink App dapat memudahkan customermu untuk mengakses link jualanmu dan melihat katalog produk mobil yang dapat kamu buat menggunakan fitur pada Mezink App. Sehingga, hal ini juga dapat meningkatkan penjualanmu.
10. Membuat Formulir Online untuk Mengumpulkan Leads
Mezink App memiliki fitur membuat formulir yang dapat diakses secara online. Formulir ini dapat kamu gunakan untuk mengumpulkan leads pelangganmu seperti email, nomor telepon, dan lain-lain. Bagaimana cara membuat formulir online di Mezink App? Inilah langkah-langkah mudahnya :
- Buka aplikasi Mezink
- Klik “Lanjutan”
- Klik “Tautan Formulir”
- Ketik nama yang diinginkan pada kolom “Nama”
- Sudah ada 2 form yang tersedia di halaman tersebut, kamu dapat mengubah nama atau menghapusnya, jika kamu mencentangnya maka si pengisi form wajib mengisinya. Kamu dapat menambah form sesuai keinginanmu dengan cara menuliskan pertanyaan formulir pada kolom “Add a New Field”
- Pada “Pengaturan Tambahan”, kamu dapat mengisi deskripsi form pada kolom “Keterangan (Pilihan)” dan ucapan terimakasih pada kolom “Ucapan Terimakasih (Pilihan)”
- Ubah thumbnail jika ingin, dengan klik “Thumbnail Memilih”, klik “File”, lalu pilih gambar yang diinginkan
- Klik “Menyimpan”
Nah, demikianlah beberapa tips sukses cara menjadi sales mobil professional. Apakah kamu semakin memahami bagaimana kerja dari seorang sales mobi? Jika kamu tertarik untuk terjun dalam bidang ini, pastikan kamu menerapkan tips di atas yaa. Intinya jangan mudah menyerah dan terus berkembang agar keterampilan penjualan semakin meningkat. Semoga berhasil!
Optimalkan bisnis dan sosial mediamu dengan Mezink App. Buat halaman link in bio dengan menggunakan Mezink App. Download Mezink App sekarang juga!